Prospek Hubungan Arab Saudi-Indonesia: Seminar di Pusat Penelitian dan Komunikasi Pengetahuan
Atdikbudriyadh, Riyadh – Center of Research and Knowledge Communication (CRIK) atau Pusat Penelitian dan Komunikasi Pengetahuan menyelenggarakan seminar bertajuk “Prospects for Saudi-Indonesia Relations”, yang dihadiri oleh Kepala Pusat, Dr. Yahya bin Junaid, dan Duta Besar Republik Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi, Dr. Abdulaziz Ahmad, serta sejumlah peneliti dan pihak-pihak yang berkepentingan dengan urusan Indonesia, pada Ahad (27/2).
Ketua Pusat, Dr. Yahya bin Junaid membuka seminar dengan menyambut Duta Besar RI dan delegasi pendampingnya.
Kemudian mantan Duta Besar Penjaga Dua Masjid Suci untuk Indonesia, Mustafa Al-Mubarak, memberikan pidato terkait sejarah perjalanan hubungan Arab Saudi dan Indonesia, hubungan antar masyarakat, faktor penting bagi kemakmuran dan perkembangan hubungan, serta penyebaran bahasa Arab dan pendidikannya di Indonesia, dan juga dalam aspek keagamaan.
Sementara itu, Abdul Al-Rashidi yang mempunyai minat pada pengajaran bahasa Arab di Indonesia, berbicara tentang pengalamannya dengan masyarakat Indonesia, hambatan dalam mengajar bahasa Arab, dan cara mengembangkannya. Beliau juga menyampaikan bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi pemersatu tanah air, meskipun terdapat keberagaman bahasa daerah.
Peneliti dan akademisi dari Universitas Shaqra, Dr. Saad Al-Mutawa, menekankan perlunya mempelajari dan memperdalam budaya Indonesia untuk membahas kesamaan budaya Arab Saudi dan Indonesia.
Sementara Wakil Presiden di Pusat Kemitraan Strategis Internasional, Dr. Omar Al-Rayes, membahas pentingnya aspek ekonomi dalam hubungan internasional dan perlunya mempelajari peluang ekonomi dalam hubungan tersebut.
Setelah itu, hadirin mendengarkan pidato Dubes RI, Dr. Abdulaziz Ahmad, di mana beliau memperkenalkan rincian ekonomi Indonesia, komponen-komponen, dan aspek-aspek hubungan Indonesia-Arab Saudi, peluang investasi terpenting di Indonesia, dan peluang kemakmuran ekonomi kedua negara.
Seminar ini dimoderatori oleh Dr. Ali Al-Mayouf, Penasihat Pusat Penelitian dan Komunikasi Pengetahuan, dan Pengawas Proyek Peninjauan Kurikulum Indonesia dalam Bahasa Arab, yang memuji upaya Pusat dalam berkomunikasi untuk menjalin kemitraan dan membuat kesepakatan dengan badan ilmiah dan penelitian dari berbagai instansi pemerintah, pusat penelitian, dan penerbit di Indonesia, serta proyek-proyek ilmiah penting lainnya. Beliau juga menyinggung jurnal-jurnal yang telah dikeluarkan oleh Pusat dalam Asian Arab Journal.
Beliau menambahkan bahwa Kerajaan memiliki upaya besar dalam melayani bahasa Arab di Indonesia melalui pusat pengajaran dan lembaga bahasa Arab yang berafiliasi dengan universitas-universitas Arab Saudi di Indonesia. Beliau juga menyampaikan pentingnya mendukung proyek-proyek bahasa Arab di Indonesia dan perlunya komunikasi budaya dengan masyarakat Indonesia.
Referensi:
https://www.spa.gov.sa/viewstory.php?lang=ar&newsid=2332971
https://makkahnewspaper.com/ampArticle/1558498
https://ajel.sa/local/the-prospects-for-saudi-indonesian-relations-in-a-seminar-at-the-center-for-research-and-knowledge-communication
https://profilenews.net/?p=499262
https://sabq.org/business/%D8%A2%D9%81%D8%A7%D9%82-%D8%A7%D9%84%D8%B9%D9%84%D8%A7%D9%82%D8%A7%D8%AA-%D8%A7%D9%84%D8%B3%D8%B9%D9%88%D8%AF%D9%8A%D8%A9-%D8%A7%D9%84%D8%A5%D9%86%D8%AF%D9%88%D9%86%D9%8A%D8%B3%D9%8A%D8%A9-%D9%86%D8%AF%D9%88%D8%A9-%D8%A8%D9%85%D8%B1%D9%83%D8%B2-%D8%A7%D9%84%D8%A8%D8%AD%D9%88%D8%AB-%D9%88%D8%A7%D9%84%D8%AA%D9%88%D8%A7%D8%B5%D9%84-%D8%A7%D9%84%D9%85%D8%B9%D8%B1%D9%81%D9%8A
https://www.alyaum.com/articles/6381994/%D8%A7%D9%84%D8%A7%D9%82%D8%AA%D8%B5%D8%A7%D8%AF-%D8%A7%D9%84%D9%8A%D9%88%D9%85/%D8%A7%D9%84%D8%AD%D8%AF%D8%AB/%D9%83%D9%8A%D9%81-%D8%AF%D8%B9%D9%85%D8%AA-%D8%A7%D9%84%D9%85%D9%85%D9%84%D9%83%D8%A9-%D9%85%D8%B4%D8%A7%D8%B1%D9%8A%D8%B9-%D8%A7%D9%84%D8%AA%D9%88%D8%A7%D8%B5%D9%84-%D8%A7%D9%84%D8%AB%D9%82%D8%A7%D9%81%D9%8A-%D9%85%D8%B9-%D8%A7%D9%84%D8%B4%D8%B9%D8%A8-%D8%A7%D9%84%D8%A5%D9%86%D8%AF%D9%88%D9%86%D9%8A%D8%B3%D9%8A
https://www.okaz.com.sa/ampArticle/2098513